29 June 2009

EPISODE KEGAGALAN & KEBERHASILAN


Banyak orang beranggapan bahwa ketidakberhasilan merupakan proses kehidupan yang sebaiknya dihindari agar perjalanan menuju keberhasilan menjadi lebih mudah. Tetapi kenyataan berkata sebaliknya, bahwa tiada keberhasilan hakiki tanpa sebuah ketidakberhasilan.
Dalam kontek ini, hidup merupakan sebuah perjalanan yang terdiri dari episode-episode kegagalan dan keberhasilan, dua sisi kehidupan yang sesungguhnya mampu memberi warna pada perjalanan hidup manusia.
KEGAGALAN, Kesalahan, Kekeliruan adalah persoalan hidup yang kerap kali menimpa umat manusia sebagai bagian dari sisi lain proses sukses mereka. Jika melihat tapak demi tapak kehidupan kita, rasanya sulit untuk mengatakan bahwa tiada satu kerikilpun yang tidak menjadi sandungan dalam setiap langkah hidup. Ini sejatinya adalah bumbu hidup yang didalamnya terkandung inti sari pelajaran menuju sebuah kemaslahatan yang bernama keberhasilan sejati.
Setiap keberhasilan, kebahagiaan dan prestasi yang kita raih sesungguhnya merupakan satu puncak dari awal perjuangan dimana kita pertama kali memulainya. Sepertinya setiap insan akan melewati proses ini, walaupun tidak semuanya akan memikul beban yang sama. Satu beban berbeda dengan beban yang lain, dan begitulah adanya. Oleh karena itu semestinya kita bijaksana untuk melihat intisari pelajaran hidup dari episode kegagalan dan keberhasilan.
Dengan hikmah keduanya kita akan semakin dimatangkan untuk menjadi manusia yang berbesar hati, bijaksana dan ikhlas dalam menerima kegagalan dan ikhlas pula menyambut keberhasilan.

1 comment:

Anonymous said...

saya setuju mas, bahwa kegagalan merupakan pelajaran yang harus kita ambil manfaatnya. Selamat berkarya.

Dian